Persija Jakarta akhirnya kembali ke jalur kemenangan. Macan Kemayoran berpesta gol dengan melumat Bali United 3-0 pada laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (10/5/2025) malam WIB.

Dengan kemenangan ini Persija naik ke urutan enam klasemen BRI Liga 1 dengan raihan 50 poin dari 32 laga. Sedangkan Bali United menempati urutan sembilan karena baru mendapat 47 angka.